sfidn - 5 Aplikasi Fitness Terbaik untuk Latihan Gym di Rumah

5 Aplikasi Fitness Terbaik untuk Latihan Gym di Rumah

sfidn.com - Aktivitas padat seringkali menghambat Anda untuk berolahraga. Situasi pandemi COVID-19 juga tak memungkinkan Anda untuk berolahraga di luar rumah. Salah satu alternatif agar tetap produktif dan gerak tubuh tetap aktif adalah dengan melakukan olahraga dengan aplikasi fitness terbaik.

Tak perlu khawatir akan terkena virus corona, olahraga di rumah juga dapat menjaga kesehatan dan imun tubuh. Selain itu, Anda juga bisa melakukan olahraga dengan keluarga.

Berikut rekomendasi aplikasi fitness terbaik untuk latihan gym di rumah bersama keluarga. 

 

5 Aplikasi Fitness Terbaik untuk Latihan di Rumah

 

1. Lose Weight in 30 Days

 

Salah satu aplikasi fitness terbaik adalah Lose Weight in 30 Days. Aplikasi ini dapat membantu Anda yang ingin menurunkan berat badan. Seperti namanya, aplikasi ini menjanjikan penurunan berat badan dalam 30 hari. Namun, dengan catatan Anda harus rutin menggunakan aplikasi Lose Weight in 30 Days. Tak hanya dilengkapi gerakan-gerakan latihan, Anda juga bisa mengatur jadwal olahraga. Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi denganmenu makanan yang dapat dikonsumsi selama proses penurunan berat badan. Aplikasi ini juga cocok untuk para vegetarian. Pasalnya aplikasi fitness ini dilengkapi menu vegetarian. 

 

2. Sworkit: Aplikasi Fitness Terbaik

 

Sworkit adalah aplikasi workout yang akan mempermudah Anda melakukan olahraga di dalam maupun di luar ruangan. Dalam aplikasi fitness ini tersedia banyak jenis workout, mulai dari strength, cardio, yoga, dan sretching yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda akan merasakan seperti mempunyai personal trainer di rumah. 

 

3. 7 Minute Workout

 

Salah satu aplikasi terbaik untuk latihan gym di rumah adalah 7 Minute Workout. Aplikasi ini memuat latihan-latihan yang singkat, namun dapat memberikan hasil yang maksimal. Pasalnya, aplikasi ini berdasar pada HICT atau High Intensity Circuit Training. Jenis latihan tersebut efektif dan efisien meningkatkan otot. Aplikasi ini bisa di-download di Playstore maupun Apps Store. 

--- Related Article ---

4. Home Workout: Aplikasi Fitness

 

Tanpa alat-alat olahraga, Anda tetap dapat merasakan manfaat fitness. Aplikasi ini menyediakan video dan tutorial yang dapat Anda praktikkan sendiri di rumah. Ada beberapa jenis latihan yang tersedia dalam aplikasi ini, seperti latihan dada, perut, bahu, hingga punggung. Aplikasi Home Workout ini juga dapat menyediakan rancangan rencana asupan makan sehat yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

 

5. Six Pack in 30 Days: Abs Workout 

 

Jika Anda sedang fokus dalam latihan membentuk otot perut, aplikasi Six Pack in 30 Days ini bisa dicoba. Aplikasi ini dapat membantu Anda memiliki badan six pack dalam 30 hari. Aplikasi ini direkomendasikan untuk para bodybuilder yang ingin berlatih di rumah. Anda dapat men-download aplikasi ini di Playstore maupun Apps Store.

#DiRumahAja bukanlah hambatan untuk tetap berolahraga. Beberapa aplikasi di atas dapat Anda download dan sesuaikan dengan tujuan latihan fitness di rumah. 


 
Tags:
#aplikasi fitness  #aplikasi fitness terbaik 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article