Cara Maksimalkan Latihan Otot di Gym
Tips & Trik
Cara Maksimalkan Latihan Otot di Gym
July 13th, 2018

sfidn.com – Bagaimana cara dan tips untuk memaksimalkan latihan fitness atau latihan otot di gym favoritmu? Dengan membaca artikel ini, kamu akan segera mengetahui jawabannya bro sis!  Dengan berlatih latihan otot secara rutin maka secara langsung akan membuat tubuh lebih sehat, bugar, dan terjaga dengan baik. Hal ini juga akan membuat tubuhmu terhindar dari resiko terserang berbagai jenis penyakit. Bagi kalian yang  masih malas melakukan olahraga ataupun kalian yang masih bertanya-tanya tentang cara untuk memaksimalkan latihan fisik terutama berlatih fitness di gym, cobalah tips dibawah ini :


Tips maksimalkan latihan otot gym


1. Ikutilah kelas tertentu

Agar latihan fisik di gym menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan, ikutilah latihan kelas tertentu yang tersedia di tempat gym favoritmu. Sebab, dengan mengikuti kelas tertentu, Kamu akan mendapatkan teman baru yang dapat memotivasi Kamu dalam mencapai tujuan yang diinginkan. Dengan adanya motivasi dari teman ataupun instruktur, latihan fisik yang dijalani akan lebih menyenangkan sehingga Kamu pun menjadi lebih bersemangat dalam menjalaninya.


2. Pergi berlatih bersama teman atau pasanganmu

Mengajak orang terdekat untuk melakukan fitness bersama akan lebih menyenangkan. Kamu bisa mencoba mengajak pasangan, rekan kerja, teman, atau saudara untuk fitness bersama Kamu di gym.  Orang-orang yang kerap melakukan latihan fisik bersama pun kabarnya lebih mungkin untuk mendapatkan manfaat fitness yang maksimal termasuk dalam pencapaian tujuan yang diinginkan.


3. Berlatih fitness dengan variasi alat yang berbeda-beda

Untuk mendapatkan manfaat fitness yang maksimal di gym, disarankan untuk tidak hanya fokus satu kelas latihan atau satu alat bantu fitness saja. Kamu perlu memanfaatkan beragam alat untuk melatih berbagai otot di tubuh Kamu. Imbangi dengan kelas aerobik atau kardio.

SFIDN Baca juga


4. Berlatihlah dengan benar

Salah satu risiko yang bisa terjadi jika tidak menggunakan alat fitness di gym dengan benar adalah cedera saat olahraga. Karena itu, untuk memaksimalkan manfaat fitness di gym, penting untuk mendapatkan informasi yang benar terkait penggunaan alat fitness sebelum Kamu memakainya.


5. Jika masih belum termotivasi, cobalah untuk meminta bimbingan trainer / instruktur fitness

Untuk yang belum termotivasi melakukan fitness di gym atau jika Kamu belum cukup paham tentang cara penggunaan alat fitness yang tepat, mungkin ini saat untuk menggunakan jasa instruktur atau personal trainer agar Kamu dapat lebih berkomiten melakukan rutinitas fitness. Sebab, selain dapat menjalani fitness secara rutin, kehadiran instruktur juga dapat membimbing Kamu untuk melakukan latihan fisik dengan gerakan yang benar sehingga manfaat fitness yang didapat lebih maksimal.


Nah itu dia beberapa cara dan tips untuk memaksimalkan latihan otot di gym yang wajib kalian ketahui dan sekaligus bisa langsung kalian lakukan bro sis! Selain berlatih di gym, kalian juga bisa berlatih latihan fisik lainnya di manapun dan kapanpun kalian mau untuk mengurangi rasa bosan yang kadang timbul akibat berlatih 1 latihan secara berulang-ulang. Semoga bermanfaat dan selamat berolahraga bro sis! Bagian artikel ini ke teman-temanmu juga ya!


SHARE