sfidn - Review Lengkap R3ACT Whey Protein

Review Lengkap R3ACT Whey Protein

sfidn.com - Sudah tahu dengan suplemen protein yang satu ini? Yaps, R3ACT Whey Protein belakangan ini telah mencuri perhatian banyak orang, terutama di kalangan binaragawan, atlet, sport enthusiasts, dan lainnya. 

Ini adalah produk lokal yang cukup menarik, karena selain tinggi protein, ini juga rendah lemak dan gula – bahkan mungkin lebih rendah dari produk whey protein pada umumnya. Suplemen ini juga diklaim menggunakan sumber protein berkualitas tinggi, yaitu 100% whey protein. 

Apakah R3ACT Whey Protein memang sebagus itu? Yuk, langsung saja simak ulasannya di sini!

Apa itu R3ACT Whey Protein?

Beli Sekarang

 

R3ACT Whey Protein adalah suplemen protein asli buatan Indonesia. Suplemen ini mengandung 28 gram protein dalam satu sajiannya, yang dapat memenuhi hampir 50% dari kebutuhan protein harian secara umum.

Produsen juga mengklaim bahwa sumber protein yang digunakan dalam suplemen ini adalah 100% whey protein. Ini adalah protein yang paling cepat dicerna dan diserap oleh tubuh daripada jenis protein lainnya, seperti kedelai dan kasein.

Produk ini juga dilengkapi dengan BCAA (asam amino esensial berupa leusin, isoleusin, dan valin) sebanyak 6,4 gram dan glutamin sebesar 4,5 gram. Nutrisi ini terlibat dalam proses pembentukan dan pemeliharaan massa otot Anda.

Dalam 100% whey proteinnya, sekitar 70% berasal dari whey protein isolate dan 30% dari whey protein concentrate. Ini artinya, R3ACT Whey Protein dapat dikonsumsi dengan nyaman termasuk oleh Anda yang memiliki intoleransi laktosa

Namun, kami tetap menyarankan agar Anda memastikan tingkat intoleransi laktosa Anda terlebih dahulu. Mengapa? Meski didominasi oleh whey protein isolate, tidak menjamin bahwa suplemen ini benar-benar bebas laktosa.

Kandungan gizi R3ACT Whey Protein

Berikut kandungan gizi R3ACT Whey Protein per sajian 1 scoop (35 gram) yang juga bisa Anda lihat di kolom nutrition facts pada label kemasannya:

  • Energi: 125 kkal.
  • Protein: 28 g.
  • Karbohidrat: 3 g.
  • Serat: 2 g.
  • Lemak: 1 g.
  • Gula: 1 g.
  • BCAA: 6.4 g.
    • Leusin: 3.3 g.
    • Isoleusin: 1.6 g.
    • Valin: 1.5 g.

Kandungan gula dan lemak R3ACT Whey Protein sangat rendah, bahkan menurut hasil uji klinis labnya, kandungan gulanya mendekati undetected.

Kenapa pilih R3ACT Whey Protein?

Seperti yang Anda lihat, R3ACT Whey Protein rendah kalori, tetapi tetap mengenyangkan, karena tinggi kandungan proteinnya.

Menurut penelitian, protein adalah satu dari tiga makronutrien yang paling mengenyangkan, dan tentunya, ini sangat berguna bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan.

Acap kali orang yang diet hanya fokus pada penurunan angka timbangan dari hari ke hari. Akibatnya, mereka tidak peduli apakah yang turun itu benar-benar “lemak” atau “air”.

Faktanya, penurunan berat badan yang sehat itu adalah dengan cara memangkas lemak berlebih di dalam tubuh, dan ini memang tidak bisa terjadi secara instan.

Jadi, apabila berat badan Anda turun dengan cepat, Anda patut waspada karena besar kemungkinan yang berkurang itu adalah kadar air di dalam tubuh, bukan lemak.

Selain mengenyangkan, protein juga diperlukan untuk membangun dan mempertahankan massa otot

Banyak orang yang diet massa ototnya ikut menyusut karena asupan protein hariannya tidak terpenuhi dengan baik. Alhasil, berat badan mereka mungkin kurus, tetapi tidak kencang, alias bergelambir.

Nah, whey protein adalah yang terbaik dalam hal ini. Kenapa?

Karena whey adalah protein lengkap yang mengandung semua asam amino esensial, terutama leusin, yang berperan penting untuk proses pembentukan otot dan juga mempertahankannya.

Dengan kemurnian protein yang mencapai 80% per sajian, R3ACT Whey Protein dapat membantu Anda:

  • Membangun dan mempertahankan massa otot.
  • Meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak.
  • Mengontrol nafsu makan dengan memberikan rasa kenyang yang cepat dan lama.
  • Menjaga penurunan berat badan yang sehat. 
  • Mempercepat proses penyembuhan, termasuk setelah latihan.
  • Tetap fit dan bugar sepanjang hari.

Bonusnya lagi, suplemen ini juga dikemas dengan 2 gram serat per sajian yang turut membantu mengontrol nafsu makan, menyehatkan saluran pencernaan, dan menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

Siapa saja yang bisa mengonsumsi R3ACT Whey Protein?

Secara umum, suplemen ini dapat dikonsumsi oleh:

  • Mereka yang membutuhkan asupan protein tambahan.
  • Mereka yang sulit untuk memenuhi kebutuhan protein hariannya hanya dari real food.

Produsen R3ACT Whey Protein juga menyatakan bahwa ini dapat dikonsumsi:

  • Sebagai pangan tambahan untuk olahragawan, tapi bukan satu-satunya sumber zat gizi, dan harus memperhatikan kebutuhan zat gizi individu.
  • Bagi orang yang berolahraga dan memiliki komplikasi harus berkonsultasi dulu dengan dokternya.
  • Makanan yang harus dikonsumsi dengan asupan cairan yang cukup.
  • Tidak diperuntukkan bagi ibu hamil dan anak sampai berusia 15 tahun.
  • Mengandung pemanis buatan, sehingga tidak disarankan untuk anak kurang dari 5 tahun, ibu hamil, dan ibu menyusui.

Perlu dicatat juga bahwa karena produk ini berasal dari susu sapi, bagi Anda yang memiliki alergi susu mungkin harus mencari alternatif lain, seperti bubuk protein nabati.

Kemasan, varian, dan cara membuat

Beli Sekarang

 

Saat ini, R3ACT Whey Protein tersedia dalam kemasan botol food grade, dan bubuk di dalamnya dibungkus dengan alumunium foil agar:

  • Kebersihan produk terjaga.
  • Bisa dibawa kemana-mana.
  • Bisa sharing dengan teman-teman.

R3ACT Whey Protein juga tersedia dalam dua ukuran, yaitu 2 lbs dan 5 lbs, serta memiliki satu varian rasa, yaitu coklat.

Setelah dicoba, susu protein ini memiliki rasa coklat yang enak, tetapi tidak bikin enek. Rasanya juga tidak terlalu manis, karena memang kandungan gulanya sangat rendah.

Untuk yang 2 lbs, Anda dapat minum sampai 25 kali sajian, sedangkan yang 5 lbs dapat dikonsumsi sampai 65 kali sajian.

Adapun cara menyiapkan satu sajian R3ACT Whey Protein adalah:

  • Tuangkan 1 scoop bubuk (35 gram) ke dalam gelas atau botol shaker.
  • Lalu, tambahkan 250 ml air dingin ke dalamnya dan aduk hingga merata. Lebih bagus lagi jika menggunakan botol shaker agar dapat tercampur sempurna.

Berapa harganya?

Ada harga, ada kualitas. 

Meski bukan yang paling murah, tetapi menurut kami, suplemen ini masih bisa Anda dapatkan dengan harga yang terjangkau dan kualitas protein yang terbaik – boleh Anda adu dengan suplemen setara lainnya.

R3ACT Whey Protein 2 lbs dibandrol dengan harga Rp380.000,-, sementara yang ukuran 5 lbs dibandrol dengan harga Rp795.000,-.

Ini artinya, Anda cukup merogoh kocek sekitar Rp12.000,- untuk mendapatkan 28 gram protein per sajian dan memenuhi hampir 50% dari kebutuhan harian secara umum. 

Kesimpulan 

Inilah review SFIDN tentang R3ACT Whey Protein dan menurut kami, suplemen ini worth it untuk Anda coba. Ditambah lagi, produk ini sudah diuji secara klinis oleh pihak ketiga dan mendapatkan sertifikasi BPOM dan Halal MUI, sehingga aman untuk dikonsumsi. 

Tertarik coba? Silahkan cek langsung di website resmi SFIDN atau E-commerce favorit Anda untuk mendapatkan informasi pemesanan lebih lanjut!

--- Related Article ---

 

Referensi:

  • Frestedt et al. 2008. A whey-protein supplement increases fat loss and spares lean muscle in obese subjects: a randomized human clinical study. Nutr Metab (Lond). 5: 8.
  • Kimball SR, Jefferson LS. 2006. Signaling pathways and molecular mechanisms through which branched-chain amino acids mediate translational control of protein synthesis. J Nutr. 136 (1 Suppl): 227S-31S.
  • Lattimer JM, Haub MD. 2010. Effects of dietary fiber and its components on metabolic health. Nutrients. 2: 1266-1289.
  • Paddon-Jones et al. 2008. Protein, weight management, and satiety. Am J Clin Nutr. 87 (5): 1558S-1561S.
  • Pal et al. 2014. Comparative effects of whey and casein proteins on satiety in overweight and obese individuals: a randomized controlled trial. Eur J Clin Nutr. 68 (9): 980-6.
  • Veldhorst et al. 2009. Gluconeogenesis and energy expenditure after a high-protein, carbohydrate-free diet. Am J Clin Nutr. 90 (3): 519-26.

 
Tags:
#protein  #Whey Protein  #R3ACT Whey Protein  #R3ACT  #R3ACT Nutrition  #whey protein isolate  #whey protein concentrate  #SFDIN 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article